[Korean Drama] Pasta
Juni 17, 2011Kemarin sore baru aja selesai nonton drama Pasta. Huahaha.... keren keren keren!!!!
Tapi jangan heran ya kok aku dah selesai nonton padahal yang di Indosiar belum selesai. Ini karena waktu itu aku ketinggalan 1 episode, aku download deh yang versi korea asli + eng sub. Karena ketagihan nonton yang asli, akhirnya kuterusin sampe episode final. Hehehe :D
Drama ini bercerita tentang Seo Yoo Kyung yang bercita-cita menjadi chef. Karirnya dimulai sebagai asisten dapur di restoran italia, La Sfera. Selama 3 tahun dia bekerja keras dan tidak diperbolehkan memegang wajan (untuk memasak menu). Suatu hari, dia diangkat sebagai koki oleh Chef Toti. Tapi setelah itu Chef Toti dipecat dan digantikan oleh chef baru. Dan betapa kagetnya Yoo Kyung mengetahui chef baru itu adalah Choi Hyun Wook, orang yang dikira menggantikannya sebagai asisten dapur.
Hari pertama kerja, semua berjalan lancar seperti biasanya. Bahkan para koki perempuan bergosip dan memuji-muji ketampanan Hyun Wook. Tapi hari kedua, semua berubah total. Hyun Wook mulai memarahi para koki. Bentak sana bentak sini. Semua orang kaget melihat ini. Ketika restoran akhirnya tutup, Hyun Wook memecat semua koki perempuan, dan tidak memperbolehkan adanya hubungan cinta di dapur. Lalu bagaimana nasib Yoo Kyung yang bahkan baru sehari pegang wajan? Tonton sendiri ya? :D
Tapi kasian juga kalau enggak ku kasih tahu *bilang aja pingin ngasih tahu -____-"
Jadi nantinya Yoo Kyung berusaha keras untuk diterima lagi jadi koki. Meskipun udah berkali-kali dipecat tapi dia masih ngotot untuk jadi koki. Dan nantinya Yoo Kyung ngaku kalau dia suka sama Chef Choi. Hyun Wook awalnya cuek aja, tapi lama-lama hatinya luluh dan akhirnya mereka pacaran ^^
Yang paling aku suka dari drama ini tentu saja Couple HyunWook - YooKyung. Yoo Kyung yang suka banget sama Hyun Wook dan selalu bekerja keras. Hyun Wook yang selalu bentak-bentak juga judes. Aku suka cara mereka menghabiskan waktu bersama dan menyembunyikan hubungan mereka dari koki-koki lain. Aku juga suka kalo mereka pergi bersama. Habis ketimbang bertingkah kayak pasangan pada umumnya, mereka malah lebih sering marah-marah. Tapi itu yang bikin asyik :D Oh iya, kalian pasti ngakak kalo lihat kelakuan Hyun Wook di depan ayahnya Yoo Kyung, kkk~
Biarpun udah kukasih tahu, tapi masih banyak lho hal-hal lain yang tersembunyi seperti Kim San yang suka sama Yoo Kyung, Sae Yoong yang dulu pernah menghianati Hyun Wook, juga persaingan antar koki di dapur. Dan meskipun ini adalah sebuah drama lucu yang nuansanya ceria, aku nangis loh di akhir final episode. Jadi, kudu nonton ya? ^^
Hal lain dari drama ini yang aku suka adalah latar tempatnya, dapur sebuah restoran italia terkenal. Aku takjub lihat koki-kokinya masak dan cara mereka plating sajiannya. Keren banget. Aku juga suka kalau mereka njelasin detil-detil tentang menu, bahan, bumbu, atau apa pun yang mereka buat. TOP deh :D
Selama kalian nonton drama ini, mata kalian bakal dimanja sama visual yang warni-warni dan segar kayak makanan-makanan di La Sfera. Soundtracknya juga gak kalah bagus kok. Musiknya enak banget didengerin deh! Ada Kyuhyun juga lho :D
Dan satu lagi yang bikin aku suka nonton drama ini. Cast-nya ganteng-ganteng! *pletak!
>> Main Cast
Kong Hyo Jin
Berperan sebagai Seo Yoo Kyung. Bisa dibilang, aktingnya turunan dewa. Bener-bener dalem banget meranin tokoh yang polos tapi pekerja keras. Akting waktu dia suka Hyun Wook juga patut diacungi jempol. Pokoknya JOS!
Lee Seon Gyun
Berperan sebagai Choi Hyun Wook. Marah-marah, bentak-bentak, judes, tapi perhatian (kalau sama Yoo Kyung) semua dilakukannya tanpa cela. Satu lagi kelebihan aktor ini, Ganteng, hihihi...
Lee Honey
Berperan sebagai Oh Sae Yoong. Perannya di sini, bukan jadi orang jahat. Tapi juga gak terlalu baik. Dia ini mantan pacarnya Hyun Wook yang pingin balikan lagi.
Alex
Berperan sebagai Kim San. President manajer La Sfera yang diam-diam mencintai Yoo Kyung. Actingnya ajeb dah.
>> Some Support Cast
Lee Hyun Chul
Berperan sebagai Geum Suk Ho.
Jo Sang Ki
Berperan sebagai Jung Ho Nam.
Baek Bong Ki
Berperan sebagai Min Seung Jae.
Hyun Woo sebagai Lee Ji Hoon, No Min Woo sebagai Philip, Kim Tae Ho sebagai Sun Woo Duk
Choi Jae Hwan
Berperan sebagai Jung Eun Soo. Dia ini salah satu cast favoritku. Aktingnya waktu desperate sama gajinya yang kecil keren banget. Dan biarpun badannya kecil, dia punya abs lho *PLAKK!!
Choi Min Sung
Berperan sebagai Nemo, kepala pelayan. Dia berhasil nunjukin tokoh yang sering merasa serba salah atas keputusan semua orang. Salah satu favoritku juga. Kkk~
Oh iya, bagi-bagi gambar ya? :D
0 comment