AKB48

Maret 26, 2011

Lagi suka banget ama girl band Jepang yang satu ini. Tahu gak, aku gak nyangka ada band lain yang membernya bisa lbih dari Suju. Bayangkan total member AKB48 adalah, yak betul, 48 orang. Grup ini diproduseri oleh Yasushi Akimoto. Dibentuk pada 7 Desember 2005 (sebulan setelah Suju ya?).


Cwe" ini awalnya diseleksi, setelah beberapa putaran akhirnya AKB48 lengkap deh. Mereka punya gedung pertunjukan sendiri loh, namanya Teater AKB48 (AKB Gekijō) di Akihabara Tokyo. Ya, AKB48 kayaknya emang singkatan dari Akihabara, dan 48 adalah jumlah total membernya itu sendiri.

Jujur aku masih syok ama jumlah anggotanya, gimana bagi hasilnya, mikirin kostum dan panggungnya sekaligus? Oh... ternyata mereka gak sepenuhnya tampil ber-48. AKB48 dibagi jadi tida kelompok, Tim A, Tim K, Tim B, yang masing-masing jumlahnya 16.

Favoritku adalah Tim A. Lagunya bagus dan keren", dan member favoritku (saat ini) adalah Maeda Atsuko, salah satu lead vocal dan juga cover girlnya AKB48 (istilahnya Siwon-nya Suju). Makanya jangan heran kalo dia sering muncul dan mendominasi lagu, MV, dan juga performance mereka. Aku sempet ngira dia leadernya, tapi ternyata leader Tim A adalah Takahashi Minami.


Maeda Atsuko

Takahashi Minami

Kalo dibandingin SNSD, yah, mereka gak terlalu kompak, atau gak secantik Yuri, atau suaranya sepowerful Taeyeon. Tapi mereka punya charm-nya idol. Lagu mereka juga bagus-bagus dan enak didenger. Lagian mereka imut-imut kok, hehehe...

Setelah search sana-sini, nemu Official Channel AKB48 di youtube dan menurutku mereka emang keren banget. Favoritku:

1. Beginner
Ini kayaknya gabungan dari Tim A, K, B, atau kalau enggak ya semuanya. Keren banget lagunya, dancenya juga. Apalagi pas openingnya, "In your position, set!" Hwa~ terpana...


2. Namida no Sishogemu
Konsepnya hampir mirip Nobody-nya Wonder Girls. Tapi lagunya jelas-jelas beda dan menurutku lebih lucu. Namida no shisogemu wa~


3. Iiwake Maybe
Gak terlalu mudeng konsep video klipnya. Tapi aku jatuh hati ama koreogrefinya. Lucu, apalagi waktu mbentangin tangannya itu...


4. Oogoe Diamond
Hwa~ akting Maeda Atsuka keren. Di MV"lain dia ceria banget, di sini dia bisa jadi anak yang pemurung. Aku suka gerakan tangannya, lucu!!


5. Sakura no Shiori
Pertama kali aku nonton MV ini di TV, aku hampir nangis di akhir lagu. Dan aku juga hampir nangis waktu baca liriknya. Lebai banget ya? Kwkwkw~ Tapi konsep videonya gak ada yang menyedihkan sama sekali kok. Aku cuma terharu aja. Makanya, lagu ini aku rekomendasiin banget. Di tonton ya!


Nah, bagus" kan? Itu belum semua lho, masih ada lagi. Coba cari Yasai Sisters, mereka pake kostum sayur-sayuran gitu. Lucu deh, hihihi...

You Might Also Like

0 comment

Subscribe