PENTINGNYA PPSMB

Agustus 11, 2014


Halo teman-teman, apa kabar? Maaf lama tidak nongol :D 

Kali ini saya akan menjelaskan beberapa hal mengenai pentingnya P.P.S.M.B.!

Eh, PPSMB? Apa itu? Baru denger ih~

PPSMB adalah singkatan dari Pelatihan Pembelajar Sukses Mahasiswa Baru. Gak tau juga? Alah, ospek, ospek... -___-  (Penulis tidak sante, padahal kemarin waktu pertama kali denger juga plolor). Tapi istilah ini hanya dipakai di UGM.

Kalau waktu SMP dan SMA namanya MOS, kalau pas kuliah, terutama di UGM, namanya PPSMB. Sesuai jenjangnya, tingkat kesulitan MOS semakin tinggi, apalagi PPSMB.

Ih, PPSMB wajib g sih kaaaak?

Wajib dong! Di UGM, PPSMB dijadikan syarat kelulusan.

Ih, gak mau ah, apa kerennya coba? Kan nanti kita cuma dibentak-bentak gitu, ih gak mau ah, sereeeem~

Eh, tidak boleh begitu sayangkuuuu u,u
Keberadaan PPSMB atau Ospek sangatlah penting. Kalau kata kakak tingkat, ini merupakan sesi pemanasan atau adaptasi dari dunia SMA ke dunia perkulihan yang jauh lebih sibuk dan melelahkan.

Selain hal tersebut, selama PPSMB atau Ospek kamu akan dibekali berbagai macam hal, seperti ilmu-ilmu mengenai univmu, kampusmu, tempat-tempat penting di sekitarnya, dan masih banyak lagi. Kamu nanti juga akan dibekali ilmu-ilmu soft skill (ranah kepribadian) supaya menjadi mahasiswa yang berkualitas, bermartabat, manusiawi, dan terampil!

-_-b

Lewat PPSMB, kamu nanti juga bisa cepat beradaptasi dengan lingkungan dan teman-teman baru! :D Siapa tahu nanti kamu dapat bribikan #eh :p
Pokoknya, semua hal tentang perkuliahan dibeberin di sini deh!
Untuk itu, PPSMB itu SANGAT PENTING, untuk diakan apalagi diikuti! :)

Keren sih kak..... tapi masih takuuut~ :333333

Takut apa sih dek? Kakaknya gak brakot kok.
PPSMB itu keren, dan g ada unsur penganiayaan. Santai ajaa~ :)
Memang sih, keras, tapi itu semua untuk kebaikan kita juga. Biar waktu kuliah enggak letoy :p
Kalau ada kakak-kakak yang bentak ya santai aja. Kalau mau nangis juga gpp :D (kayak dulu waktu penulis MOS SMA)

Yang pasti, kamu akan mendapatkan banyak pengetahuan, ilmu, teman-teman, kenalan, dan tentunya, pengalaman yang gak akan terlupakan :)

You Might Also Like

2 comment

Subscribe