Pemilu 2014: Transformasi Kepemimpinan Indonesia

April 07, 2014


Rabu, 9 April 2014 nanti seluruh masyarakat Indonesia yang telah memiliki hak pilih akan mengikuti pemilu legislatif untuk memilih wakil rakyat di DPR dan DPD. Pelaksanaan tinggal dua hari lagi, tapi saya yakin masyik banyak orang yang belum tahu mau milih siapa.

Bisa dibilang, sulit untuk "kenal" dengan caleg-caleg kita ini. Pihak KPU hanya menyediakan biodata dasar, sedangkan mencari rekam jejak mereka sangatlah sulit, bahkan di internet sekalipun. Alhasil, kita cuma bisa mengandalkan informasi dari orang-orang sekitar, itu pun kalau mereka juga paham.

Tidak heran, banyak dari kita yang golput. Selain karena alasan di atas, mungkin juga karena kita sudah eneg melihat politikus Indonesia yang lebih banyak ngawurnya dari pada benarnya. Media masa dan media sosial dijadikan ajang promosi besar-besaran, yang jujur saja kurang bisa menarik simpati masyarakat, sedangkan di daerah, kampanye dilakukan dengan cara yang kurang santun dan kurang beradab seperti pawai dengan kendaraan bermotor yang 100% POLUTION dan pastinya membuat masyarakat dongkol setengah mati (cek post di blog Anin).

Namun teman, seburuk apa pun situasi politik Indonesia, kita harus nyoblos karena sebanyak apa pun politikus yang bobrok, masih ada politikus yang baik. Memang, sangat sulit untuk menemukan orang-orang ini, tapi asal kita objektif, jeli, dan menggunakan hati, kita pasti bisa menemukan mereka. Jangan golput karena suara kita sangat menentukan masa depan negeri kita tercinta.

Ayo! Masih belum terlambat untuk memutuskan. Untuk kamu yang masih bingung (tentang caleg maupun pemilu itu sendiri), berikut beberapa website yang mungkin bisa membantu kamu:
 Semangat teman, untuk Indonesia kita :)

You Might Also Like

0 comment

Subscribe